Pelaksanaan ujian nasional (UN) di jenjang SMA/SMK dengan
diberlakukannya Kurikulum 2013 bakal dimajukan di kelas XI. Perubahan
ini untuk membuat siswa di kelas XII bisa lebih berkonsentrasi untuk
menyiapkan diri atau kuliah.
"Pada tahun ajaran baru nanti, siswa
kelas X dulu yang menghadapi perubahan Kurikulum 2013 di semua sekolah.
Nanti juga ada penyesuaian UN-nya," kata Wakil Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Bidang Pendidikan, Musliar Kasim, dalam rapat dengar pendapat
pemerintah dengan Panitia Kerja (Panja) Kurikulum Komisi X DPR di
Jakarta, Selasa (15/1/2013).
Menurut Musliar, perubahan UN di
kelas XI SMA membuat siswa di kelas XII dapat lebih berkonsentrasi untuk
menyiapkan kuliah di perguruan tinggi. Adapun di jenjang SMK adalah
agar siswa kelas XII bisa konsentrasi menyiapkan diri terjun di dunia
kerja.
Musliar mengatakan, untuk jenjang SMA kelas XI yang
menjalani perubahan kurikulum, buku teks yang disiapkan pemerintah
adalah Bahasa Indonesia, Matematika, dan Sejarah Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar